Siulak Deras – Babinsa Koramil 417-01/ Gunung Kerinci Serda Maradona Bersama Pemdes Tangkil dan warga Masyarakat melaksanakan penyemprotan Disinfektan di lingkungan Desa Tangkil Kecamata Gunung 7 Kabupaten Kerinci. Kamis (02/04/2020).
Babinsa dan petugas dari Pemdes Tangkil bergantian menyemprotkan disinfektan menggunakan tangki pompa manual dan elektrik. Satu per satu rumah warga disemprot. Halaman dan teras depan dibantu warga setempat. Bagian dalam rumah dilakukan oleh tuan rumah sendiri.
Serda Maradona mengungkapkan bahwa penyemprotan itu sendiri merupakan bentuk Tingginya kepedulian Masyarakat untuk mencegah dan mematikan penyebaran Virus Corona (Covid -19) di Masyarakat saat ini.
Selain itu pihaknya juga menghimbau kepada Masyarakat agar mentaati aturan dan maklumat yang telah ditetapkan pemerintah.
“Hal ini dilakukan Agar Masyarakat di Desa Mukai Tinggi pada umumnya bisa terbebas dari Virus Corona Covid – 19.
Dan kami juga menghimbau agar warga jangan keluar rumah jika tidaklah penting atau mendesak dan harus memakai masker, jangan berjabat tangan, bersentuhan serta jaga jarak jika berbicara, ” pungkasnya
Sementara itu, Kepala Desa Romi Irwandi mengatakan, Pemerintah Desa Tangkil dan Babinsa telah melaksanakan penyemprotan disinfektan secara mandiri. mengingat upaya untuk mencegah dan memutus rantai penyebaran Virus Corona.
Kegiatan ini sengaja di bagi menjadi dua gelombang yaitu, gelombang pertama di laksanakan pada hari ini Kamis 02 April 2020, yang meliputi RT 01 dan RT O2. Sedangkan gelombang ke dua akan di laksanakan besok pada hari Jumat 03 April 2020 yang meliputi RT 03 dan 04.
“Kegiatan ini sebagai langkah kongkrit untuk menyikapi situasi dan kondisi wabah Virus Corona demi menjawab kegelisahan dan kepanikan warga masyarakat Desa Tangkil khususnya, Dan Kades mengucapkan Terima kasih Kepada Bapak TNI khususnya Babinsa Tangkil “terannya.